Danau Kramba Preto Tempat Wisata Baru di Kota Bekasi

Danau Kramba Preto Tempat Wisata Baru di Kota Bekasi

KOTA BEKASI- Menjadi daerah penyangga Jakarta membuat Kota Bekasi sangat membutuhkan tempat wisata asri untuk warganya healing. Danau Situ Rawa Gede Kramba menjadi spot paling ideal bagi warga buat liburan dan mencari hiburan. Kota Bekasi menambah satu lagi destinasi wisata danau di Kelurahan Bojong Menteng, Kecamatan Rawalumbu. Destinasi wisata itu adalah Wisata Danau Situ Rawa Gede Kramba Preto. Tokoh masyarakat setempat, Ujat, menyebutkan Kramba Preto merupakan hasil gagasan warga untuk memanfaatkan Danau Situ Rawa Gede sebagai tempat wisata. "Kramba Preto tempat wisata yang diinisiasi oleh warga setempat, sekelompok orang yang peduli akan lingkungan dengan memanfaatkan Danau Situ Rawa Gede," kata Ujat Ujat menjelaskan bahwa Preto merupakan akronim "preman tobat". Singkatan tersebut ia ambil berdasarkan pengalaman hidupnya. "Preto itu singkatan dari preman tobat. Dulu saya preman, tapi alhamdulillah saya sudah lama bertobat dan saya siap mengabdikan diri saya buat cinta lingkungan dan masyarakat," tuturnya. Sementara itu, Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Bekasi Tri Adhianto turut mengapresiasi inisiatif warga Bojong Menteng. Atas dasar inisiatif ini, Tri berjanji kepada warga akan memberi bantuan penghijauan lingkungan di tempat wisata yang baru tersebut. "Nanti saya akan menugaskan Disparbud dan DBMSDA untuk melakukan penghijauan dan akses masuk, agar warga lokal dan warga luar Kota Bekasi yang hendak berkunjung merasa nyaman," tutur Tri. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: